Induksi elektromagnet
Induksi elektromagnet adalah membangkitkan atau membuat listrik dari magnet. Alat ukurnya bernama Galvanometer. Induksi elektromagnet pertama kali ditemukan oleh M. Faraday dan ia mengatakan, "jika sebuah magnet digerakkan keluar masuk kumparan, maka jumlah garis gaya magnet (ggm) pada kumparan berubah-ubah sehingga dikedua ujung kumpatan timbul garis gaya listrik (ggl) yang disebut ggl induksi dan menghasilkan listrik AC." Dengan kata lain, gerakan pada kumparan menghasilkan perubahan garis gaya magnet (ggm) sehinnga terbentuknya ggl induksi.
Besaranya ggl induksi yang timbul bergantung dari :
a. Kecepatan gerak magnet atau kumparan
b. Jumlah lilitan
c. Kekuatan magnet
Cara membangkitkan ggl induksi :
a. Menggerakkan keluar masuk magnet atau kumparan dalam kumparan atau magnet
b. Memutar magnet atau kumparan dalam kumparan atau magnet
c. Memutus dan menyambung arus secara otomatis menggunakan interuptor
Manfaat induksi elektromagnet :
a. Generator atau dinamo
b. Transformator atau trafo
c. Induktor ruhmkorff
Terima kasih ya. Sangat membantu:)
BalasHapus